Selasa, 26 Mei 2009

AYAM BAKAR BUMBU KENCUR


Terinspirasi resepnya Mbak Yeni http://yenisfamilyblog.multiply.com/ ayam bakar yang pakai kencur ngiler juga
.Sebelum2nya kalau buat ayam bakat biasanya bumbu lengkap.
Nah ini mencoba bumbu sederhana hasilnya okey...oh ya karena pas stok di rumah tinggal sayap aja.
Ingredients:
1 Kg ayam bagian sayap ( karena stoknya tinggal ini )
1 buah jeruk nipis
bumbu yang dihaluskan
1/4 cabe merah besar
7 siung bawang putih
8 buah bawang merah
3 ruas kencur
1/2 sdm teras
i1 sdm gula pasi
garam secukupnya
Directions:
-Bersihkan ayam kemudian kucuri dengan perasan jeruk nipis.
-Haluskan semua bumbu
-Campur jadi satu bumbu dan ayam, beri air kurleb 500 ml,masak pada api sedang biarkan airnya sampai mengering.
-Bakar ayamnya dan siap disajikan sama sambal.

Tidak ada komentar: