Sabtu, 30 Mei 2009

MIE KUAH BAKSO ALA Eka



Kemarin sore hujannya deres sekali....kalau sudah gitu inginnya yang berkuah hangat2...Mo beli gak mungkin sekali karena hujannya lebat disertai angin...buka kulkas mencari harta karun untuk buat mie kuah bakso.





Ingredients:
100 gram mie kering / atau mie instan kuah
4 butir bakso sapi
2 buah tahu goreng
daun sawi secukupnya
taoge secukupnya
1 buah tomat ukuran sedang
2 siung bawang putih
3 buah bawang merah
4 buah cabe rawit, bila tidak suka pedas gak usah di pakai
pelengkap bawang merah goreng
500 cc kaldu sapi / kaldu ayam
Bumbu yang dihaluskan:
tapi kalau pakai mie instan gak pakai bumbu lagi langsung pakai bumbu instan dari mie tersebut.
2 siung bawang putih
merica secukupnya
garam secukupnya
Directions:
-Kalau pakai mie kering, didihkan air masukkan mir biarkan sampai lunak lalu angkat tiriskan siram dengan air dingin.
-Cuci bersih sayuran dan potong2 sesuai selera.
-Potong2 tahu dan tomat serta bumbu lain yang harus dipotong.
-Haluskan bumbu.
-Didihkan kaldu masukkan semua bumbu baik yang halus maupun yang diiris, masukkan juga sawi,taoge,bakso dan tahu.
-Setelah mendidih masukkan mienya, terakir bisa ditambah masako kalau suka.





Tidak ada komentar: