Setiap saya bikin soto daging hasilnya kurang memuaskan atau memang saya yang belum tahu. Resep yang saya pakai, adalah resep zaman dulu terus pelengkapnya standart banget cuman taoge pendek sama sambel.
Setelah cari2 diinternet saya menemukan resep yang sederhana dan lengkap, makasih ya mbak Sri..( cutyfruty ) tapi ya itu saya modifikasi agar rasa sotonya tidak terlalu berat. Maksud saya biar seger kuahnya bening.
Ingredients:
1/2 Kg daging sapi ( biasanya saya pilih yang bagian kisi )
1000 ml air
5 buah daun jeruk
2 batang serai
2 batang daun bawang prei
2 sdm minyak sayur untuk menumis
bumbu yang dihaluskan :
6 buah udang kupas ukuran sedang
6 siung bawang putih
4 buah bawang merah
10 merica2 buah kemiri
garam secukupnya
4 cm kunyit
Pelengkap :
12 buah perkedel kentang ukuran kecil
4 butir telur ayam
100 gram taoge
soon secukupnya
3 buah tomat
sambel
bawang goreng
daun seledri secukupnya untuk taburan
15 buah cabe rawit merah dibuat sambel
Directions:
-Rebus daging sampai empuk dan iris2 sesuai selera, haluskan bumbu lalu tumis sampai harum. Masukkan bumbu, daun jeruk,serai ke kuah daging tunggu sampai mendidih lagi sampai berasa bumbu, terakir masukkan bawang prei yang sudah diiris halus.
-siapkan bahan pelengkap perkedel kentang buat ukuran kecil saja ( cara dan bahan sudah pernah saya postingkan ),rebus taoge, rendam soon dan rebus telur kemudian iris sesuai selera.Rebus cabe merah lalu haluskan untuk sambal.
Penyajian :Tata pada mangkok taoge,soon telur, tomat iris,perkedel.daging sapi kemudian siram dengan kuah lalu taburi dengan bawang merah goreng dan daun seledri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar